BREAKING NEWS

Sesbadiklat Dr. Yulianto Pimpin Pelantikan Lima Pejabat Baru Resmi Mengemban Tugas di Badiklat Kejaksaan RI, Kinerja Pendidikan Adhyaksa Diharapkan Makin Optimal

 


 

Dr. Yulianto Lantik Lima Pejabat Baru Badiklat, Dorong Pendidikan Berbasis Teknologi dan Integritas hingga Penguatan SDM Adhyaksa.

JAKARTA – Badan Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) Kejaksaan RI menggelar upacara pelantikan dan pengambilan sumpah pejabat eselon IV di lingkungan Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) Teknis dan Fungsional, Pusdiklat Manajemen dan Kepemimpinan, serta Sekretariat Badiklat Kejaksaan RI.


Upacara pelantikan bertempat di Gedung Perpustakaan, Jumat Pagi (21/11/2025) dipimpin langsung oleh Sekretaris Badiklat, Dr. Yulianto, S.H., M.H., dan dihadiri oleh seluruh pejabat struktural di lingkungan Badiklat. Suasana berlangsung khidmat dan penuh semangat sebagai momentum penguatan organisasi pendidikan dan pelatihan Kejaksaan RI.

Pelantikan ini berdasarkan Surat Keputusan Jaksa Agung Republik Indonesia Nomor:

  • KEP-IV-1582, 1583, 1584/C/11/2025, serta
  • KEP-IV-1585, 1586/C.4/10/2025
    tanggal 11 November 2025, tentang pengangkatan dalam jabatan struktural dan pemindahan pegawai negeri sipil Kejaksaan RI.

Pejabat yang Dilantik

1.      Ida Rodiah, S.H., M.H. – Kepala Sub Bidang Evaluasi pada Bidang Program dan Evaluasi Pusdiklat Teknis dan Fungsional. Sebelumnya bertugas di Kejati Banten.

2.      Afrijal Chair Nawar, S.H., M.H. – Kepala Sub Bidang Akademis pada Bidang Penyelenggaraan Pusdiklat Manajemen dan Kepemimpinan.

3.      Dr. Rivaldo Valini S., S.H., M.H. – Kepala Sub Bagian Program pada Bidang Penyusunan Program, Laporan, dan Penilaian di Sekretariat Badiklat. Sebelumnya menjabat sebagai Kepala Seksi D pada Aspidum Kejati Banten.

4.      Dr. Raden Rara (RR) Putri Ayu Priamsari, S.H., M.H. – Kepala Sub Bidang Pengajaran pada Bidang Penyelenggaraan Pusdiklat Teknis dan Fungsional yang sebelumnya sebagai Kasi Datun pada Kejari Kendal di Jawa Tengah..

5.      Sonora Gokma Pardede, S.H., M.H. – Kepala Sub Bidang Akademis pada Pusdiklat Teknis dan Fungsional.


Pesan dan Arahan Sekretaris Badiklat

Dalam sambutannya, Sesbadiklat Dr. Yulianto menegaskan bahwa Badiklat Kejaksaan merupakan satuan kerja strategis yang membantu Jaksa Agung dalam membangun kualitas sumber daya manusia Adhyaksa. Peran Badiklat dinilainya sangat penting karena menjadi garda terdepan dalam mendidik, melatih, sekaligus membentuk insan Adhyaksa yang berintegritas, kompeten, profesional, dan patuh pada perintah serta etika institusi.

Ia juga menekankan bahwa arah pengembangan pendidikan di Badiklat sejalan dengan visi-misi pemerintah, yakni penguatan pendidikan berbasis teknologi informasi, kolaborasi, dan inovasi berkelanjutan. Oleh karena itu, Badiklat harus terus melakukan lompatan besar dalam merencanakan, menjaga kualitas, dan meningkatkan kualitas SDM Kejaksaan agar mampu menjawab tantangan zaman dan membawa Indonesia menuju SDM yang unggul.


Kepada para pejabat yang baru dilantik, Sesbadiklat berpesan agar segera beradaptasi dengan ritme dan kinerja yang sudah baik selama ini. Ia meminta agar prestasi dan capaian para pejabat sebelumnya yang kini mendapat promosi jabatan dapat diteruskan bahkan ditingkatkan melalui kerja keras, kreativitas, dan komitmen layanan terbaik.

“Segeralah menyesuaikan diri dengan kinerja yang telah dibangun oleh pejabat sebelumnya. Teruslah bekerja dengan integritas dan penuh tanggung jawab,” ujar Sesbadiklat.

Di akhir sambutannya, ia menyampaikan ucapan selamat kepada para pejabat yang dilantik.

“Selamat dan sukses. Selamat bergabung di lingkungan Badiklat Kejaksaan RI. Semoga Allah Subhanahu wa Ta'ala senantiasa memberikan perlindungan dan keberkahan dalam setiap langkah kita untuk memajukan pendidikan dan penegakan hukum di Indonesia,” tutupnya.    (Muzer)

 

Latest News
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Post a Comment