JAKARTA - Badan Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) Kejaksaan RI merayakan Hari Raya Idul Adha 1442 H/2021 M dengan menyembelih dan menyalurkan hewan qurban sebanyak 8 ekor sapi dan 3 ekor kambing.
Penyembelihan hewan qurban akan dilaksanakan pada hari Rabu (21/7/2021) di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) di Ciganjur.
Foto ilustrasi ( IST ) |
Selanjutnya daging kurban akan dibawa kembali ke Badiklat Kejaksaan RI Ragunan untuk dipotong potong dan dimasukkan ke dalam kantong (besek) bertempat di halaman Masjid Al-Hukama Badiklat pada Rabu, 21 Juli 2021, pukul 13:00 WIB s.d 15:00 WIB, dengan menerapkan protokol kesehatan, untuk kemudian didistribusikan kepada pegawai Badiklat, pekerja outsourcing Badiklat Ragunan dan Ceger serta masyarakat sekitarnya.
Kepala Badiklat Kejaksaan RI Tony Spontana tak lupa menyampaikan Selamat Hari Raya Idul Adha 2021 H kepada seluruh umat muslim yang merayakannya, "Dengan harapan agar kita bisa memaknai peringatan Idul Adha di tengah pandemi saat ini dengan pengurbanan lahir batin untuk mentaati protokol kesehatan secara ikhlas dan penuh kesabaran," ujar Kabadiklat Kejaksaan RI, Tony Spontana, Selasa ( 20/7/2021)
Dalam kegiatan pemotongan Hewan qurban Tony juga menghimbau kepada panitia untuk tetap mentaati peraturan protokol kesehatan.
Selain itu Tony Spontana juga mengajak masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan 5M yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas secara lebih ketat. Tidak keluar rumah apabila tidak perlu, kemudian mengikuti vaksinasi.
Tony Spontana mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian yang diharapkan bisa meringankan beban masyarakat di tengah pandemi pada masa pemberlakuan penerapan PPKM Darurat.
Untuk itu, mantan Staf Ahli Jaksa Agung tersebut berharap, daging kurban agar didistribusikan tepat sasaran yaitu untuk para pegawai Badiklat, Kamdal, pekerja outsourcing, dan masyarakat sekitarnya.
Tony juga menyampaikan, semangat berkurban pada Hari Raya Idul Adha tidak hanya berupa kambing atau sapi. Berkurban bisa dilakukan dalam bentuk lain. Mematuhi protkes juga merupakan bentuk pengurbanan. Apalagi di tengah kondisi pandemi yang membuat semua masyarakat terdampak. ( Muzer )