JAKARTA-Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan ( Kaban –Diklat ) Kejaksaan RI Setia Untung Arimuladi menghadiri acara renungan malam,renungan malam yang di gelar di tengah lapangan apel Badiklat Kejaksaan RI,Jakarta,Minggu ( 17/3/19 ), sebagai berakhirnya Pendidikan dan Pelatihan Teknis Administrasi Kejaksaan ( Diklat-TAK ) golongan III angkatan I tahun 2019.
“Malam renungan tersebut adalah puncak dari telah selesainya seluruh rangkaian Diklat TAK yang diselnggarakan oleh Badiklat Kejaksaan Republik Indonesia selama 14 hari di Kampus A,Badiklat,” ujar Kaban Diklat Kejaksaan RI.
Di tengah suasana hening itu,Kaban Diklat Kejaksaan RI Setia Untung Arimuladi selaku Pembina malam renungan dan api unggun menyampaikan beberapa pesan untuk para insane adhyaksa muda.
“Persiapkan diri kalian untuk menyongsong masa depan,” kata Untung.
Selain itu,Kaban Diklat juga mengingatkan pentingnya doktrin Kejaksaan ‘Tri Krama Adhyaksa’ dan memberikan beberapa penyemangat pembekalan dalam penugasan pertama nantinya. ( Muzer )
Tags
Badiklat