Adhyaksa Foto Indonesia

Kajari Demak dan Jajarannya Berkomitmen Bersama Membangun Zona Integritas Menuju WBK Dan WBBM

Kajari Demak Sunarwan ( tengah ) bersama Jajarannya usai penandatanganan bersama membangun Zona Integritas Menuju WBK Dan WBBM

DEMAK-Kepala Kejaksaan Negeri ( Kajari ) Demak Sunarwan bersama para Kepala Seksi dan jajarannya melakukan pencanangan pakta Integritas dengan penandatangan komirmen bersama membangun Zona Integrtitas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi ( WBK ) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani ( WBBM ) berlangsung di halaman Kantor Kejari Demak,Senin ( 28/1/19 ).

Sebagaimana yang telah di sampaikan oleh Wakil Jaksa Agung Dr.Arminsyah pada pembukaan pelatihan Birokrasi dan Reformasi beberapa waktu silam menghimbau di tahun 2019 seluruh Kejati,Kejari dan Cabcari sudah harus WBK dan yang sudah WBK harus bisa WBBM.

"Untuk pembentukan Zona Integritas tidak hanya sebatas di Kejatti saja,melainkan juga pada Kejari dan cabang Kejari,” kata Arminsyah.

Di harapkan,untuk mempercepat proyeksi Zona Integritas.
"Para jaksa jangan malu atau sungkan untuk melakukan studi Tiru terhadap Kejati dan Kejari yang telah terlebih dahulu mendapatkan predikat sebagai satuan kerja pelopor perubahan," pungkasnya ( Muzer )

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال