![]() |
Kajari Cianjur Yudhi Syufriadi ( tengah ) didampingi Kasi Intel Mali Dian dan Kasipidsus Tjut Zelvia menunjukan stiker HAKI kepada wartawan |
CIANJUR-Dalam rangka
memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia ( HAKI ) tahun 2018,Kejaksaan Negeri (
Kejari ) yang dipimpin oleh Kajari Cianjur Yudhi Syufriadi didampingi Kasi
Intel Mali Dian,Kasi Pidsus Tjut Zelvira Beserta Para Kasi lainnya dan Kasubagbin
serta seluruh staf Kejari turun ke jalan dengan membagi-bagikan dan penempelan Sticker yang
bertuliskan ‘ Hasil Korupsi Bukan Rejeki ‘ dikendaraan Mobil angkutan umum dan
lainnya serta buku saku terkait,Cianjur,Senin ( 10/12/18 )
Yudhi
mengukapkan kegiatan ini merupakan bentuk pendidikan pencegahan tindak pidana
korupsi secara preventif. Diharapkan dengan kegiatan ini dapat menekan tindak
pidana korupsi, meski dalam laporan selama tahun 2018 ini ada peningkatan.
"Selama
2018 di Kejari, untuk penyilidikan ada 4 kasus, dan yang sedang ditelaah ada 3
kasus. Terbesar dugaan penyalahgunaan wewenang sehingga merugikan negara,"
ungkapnya.
Sosialisasi
ini, lanjut Yudi targetnya dari tingkat bawah hingga ke atas. Dari anak sekolah
hingga para pejabat.
"Kita
berikan stiker, sehingga kedepan rekan rekan kita dapat mencegah terjadinya
tindak pidana korupsi," pungkasnya
Peringatan HAKI tahun 2018 kali ini
dengan Tema “Melangkah Pasti,Cegah dan Berantas Korupsi”adalah untuk
mengingatkan dan menyadarkan akan betapa pentingnya meneguhkan,mengukuhkan,dan
memantapkan kembali komitemen kita selaku insane Adyahksa sebagai garda
terdepan yang memiliki peran sentral,vital,sekaligus strategi dalam menciptakan
proses penegakan hokum pencegahan dan pemberantasan tindak pidana korupsi yang
dapat dipercaya dan diandalkan. ( Muzer )
Tags
Kejari