Kajati Agoes SP saat melakukan Penjemputan Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku, setelah mengikuti Retreat di Akmil Magelang.
AMBON- Gubernur Maluku Hendrik Lewerissa
dan Wakil Gubernur Maluku Abdullah Vanath pasca retret Kepala Daerah di Akmil Magelang,
kini telah kembali dan dijemput oleh segenap jajaran Forum Komunikasi Pimpinan
Daerah (FORKOPIMDA) Maluku melalui VIP Room Pemerintah Daerah pada Bandara
Internasional Pattimura Ambon, pada hari ini Selasa (04/03/2025).
Kepala
Kejaksaan Tinggi Maluku Agoes Soenanto Prasetyo, S.H.,M.H dalam kesempatan ini
didampingi Asisten Intelijen Rajendra D. Wiritanaya, S.H, turut hadir dalam
penjemputan Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku yang diketahui juga didampingi
Ketua PKK Ny. Baby Lewerissa dan Wakil Ketua PKK Ny. Rohani Vanath.
Selain itu,
juga terlihat jajaran Forkopimda Maluku lainnya yakni Pangdam XV/Pattimura Mayjen
TNI Gatot Sri Handoyo S,Sos, M.M, Kapolda Maluku Irjen Pol. Eddy Sumitro
Tambunan, S.IK, Danlantamal IX/Ambon Brigjen TNI (Mar) Suwandi, S.A.P., M.M,
Komandan Lanud Pattimura Kolonel Pnb. Jhonson Henrico Simatupang, M. Han,
Kabinda Prov. Maluku Marsma TNI R. Harys Soeryo Mahhendro, M.M, Sekda Maluku
Ir. Sadali le, M.Si dan Para Pimpinan OPD Provinsi Maluku serta Pimpinan
Kementerian / Lembaga lainnya.
“Sore ini
melalui Bandara Internasional Pattimura Ambon di VIP room Pemda, kami menjemput
kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku, yang tiba menggunakan Pesawat
Garuda Air Pasca kegiatan Retret di Magelang,” ujar Kajati Maluku Agoes SP.