International Tourism Bourse (ITB) Asia 2023, Disparekraf DKI Kirim Perwakilan ke Bay Sands Singapura. |
JAKARTA- Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) DKI Jakarta mengikuti Pameran Perdagangan Travel Wisata International Tourism Bourse (ITB) Asia 2023 di Marina Bay Sands, Singapura pada 25 - 27 Oktober 2023.
Dinas Parekraf Provinsi DKI Jakarta mengirimkan sepuluh co-eksibitor yang menjadi peserta di pavillion Jakarta pada ITB Asia 2023. Sepuluh co-eksibitor Industri Pariwisata Jakarta tersebut bergerak pada sektor usaha travel agent, hotel, venue, DMC dan PCO/PEO antara lain yakni, Safa Tour, Amicale Travel, Sevilla Travels, Gran Melia Jakarta, Swissotel Jakarta PIK Avenue.
Selain itu, Dwidaya Wisata Indonesia, Universal Tour & Travel, Enfys Holiday, Taman Safari Indonesia, Taman Impian Jaya Ancol, Panorama Destination Indonesia dan Mustika Ratu.
Dinas Parekraf DKI Jakarta memfasilitasi para co-eksibitor tersebut dengan stand pameran seluas 54 meter persegi beserta dengan fasilitas pendukungnya dengan harapan dapat bersaing dalam mempromosikan Jakarta sebagai kota Meeting, Incentive, Convention & Exhibition (MICE).
Kepala Dinas Parekraf DKI Jakarta, Andhika Permata mengatakan, partisipasi Pemprov DKI Jakarta pada ITB Asia 2023 merupakan bagian dari langkah dalam rangka memperkuat posisi strategis pada sektor perekonomian pasca tidak lagi menjadi Ibu Kota Negara.
“Jakarta optimistis akan tetap menjadi tujuan utama investasi dan tujuan bisnis di Indonesia, yakni Meeting, Incentive, Convention & Exhibition atau MICE,” ujar Andhika, Rabu (25/10/2023).
Andhika menyampaikan, industri MICE di Jakarta tidak hanya berperan penting dalam aspek bisnis dan pertemuan resmi, tetapi juga memiliki dampak positif pada aspek leisure maupun hiburan. Menurutnya, kegiatan MICE mampu menarik peserta baik dari nusantara maupun mancanegara untuk datang ke Jakarta.
“Ketika kegiatan MICE di Jakarta meningkat, maka bukan hanya aspek bisnis saja yang meningkat, namun hal ini akan memberikan dampak positif pada aspek leisure maupun hiburan. Prinsipnya MICE mampu menarik wisatawan datang ke Jakarta dan mengeksplor seluruh destinasi dan menikmati liburan di Jakarta,” kata Andhika.
Andhika menambahkan, selama tiga hari, para co-eksibitor diharapkan mampu mempromosikan Jakarta sebagai kota tujuan MICE kelas dunia pada event ITB Asia 2023.
“Yakinkan dunia, Jakarta the Heart of MICE bisa mereka sampaikan dalam ITB Asia 2023,” ucapnya.
Untuk diketahui, ITB Asia diselenggarakan oleh Messe Berlin (Singapura) Pte Ltd dan didukung oleh Biro Pameran dan Konvensi Singapura. Tahun 2023 merupakan penyelenggaraan event ITB Asia ke-16 dan bekerja sama dengan MICE Show Asia dan Travel Tech Asia.
Kerja sama tersebut mencakup industri perjalanan seperti Leisure, MICE, Corporate, dan Travel Technology. Dengan tiga event dalam satu acara, ITB Asia telah menjadi pameran travel terbesar di Asia.
ITB Asia merupakan pameran perdagangan travel wisata terkemuka di Asia. Event ini merupakan acara tahunan berupa pameran dagang dan konvensi Business to Bussiness (B2B) dan menjadi primadona bagi industri perjalanan dan industri pariwisata di Asia Pasifik, seperti acara induknya ITB Berlin. (Muzer/Rls)